KORAN GALA - Grand Launching Loyal Buddy Club and Dog Park, Sabtu 3 Juni 2023 mendapat sambutan positif. Antusiasme terlihat dari 250 pencinta hewan peliharaan yang ikut hadir.
Loyal Buddy Club and Dog Park yang berlokasi di Jalan Karangsari No. 15A Kota Bandung menawarkan fasilitas lengkap yang terbilang wah.
Baca Juga: Tabrakan Kereta Api Terburuk di Dunia dalam 20 Tahun Tewaskan Lebih dari 200 Penumpang di India

Grand Launching Loyal Buddy Club and Dog Park (Ist.)
Mengedepankan konsep dog club and park, di antara fasilitas yang bisa ditemui di Loyal Buddy yaitu layanan kesehatan dan perawatan lengkap dengan dokter hewan.
Fasilitas lainnya paket grooming, sarana edukasi, dog play ground, dog cafe hingga day care atau fasilitas penitipan hewan hingga pukul 19.00 WIB.
Baca Juga: Tiket Grand Prix Las Vegas Sentuh Belasan Miliar, Semewah Apa?

Grand Launching Loyal Buddy Club and Dog Park (Ist.)
Hal menarik lainnya dog cafe Loyal Buddy menawarkan sederet menu andalan seperti smoothies, soup, dogelato for hooman foowd hingga cake khusus hewan peliharaan kesayangan.
Loyal Buddy juga menggelar even rutin bulanan di mana semua jenis anjing bisa berkumpul dengan fasilitas bersih dan higienis karena semua hewan yang masuk melalui proses pemeriksaan ketat.***
Artikel Terkait
Saingi Senior, Murai Batu Legiun Naik Podium Juara di Latber LKMB
Murai Batu HS Turun Gunung, Raih Hattrick di Bansel Ngariung
Murai Batu Muda Satya Mulai Terpantau, Raih Juara 1 di Latber Rutin Radja Kavaleri
Murai Batu Zero Perdana Gantang Langsung Raih Juara Exclusive Bansel Arena
Murai Batu BO Raih Dua Trofi Exclusive Bansel Arena BC