KORAN GALA - Sejak dikeluarkannya Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 22 Tahun 2015 oleh Presiden Joko Widodo, maka tanggal 22 Oktober ditetapkan sebagai Hari Santri Nasional.
Penetapan ini dimaksudkan untuk meneladankan semangat jihad kepada para santri tentang ke-Indonesiaan yang digelorakan para ulama.
Lalu bagaimana sejarah hari santri nasional tersebut?
Tanggal tersebut dipilih karena bertepatan dengan satu peristiwa bersejarah yakni seruan yang dibacakan oleh Pahlawan Nasional KH Hasjim Asy’ari pada 22 Oktober 1945.
Sejarah Hari Santri Nasional sangat berkaitan erat dengan perisitiwa bersejarah bangsa Indonesia.
Peristiwa bersejarah tersebut membawa bangsa Indonesia mendapatkan kemerdekaan dari para penjajah berkat perjuangan para santri dan campur tangan Tuhan Yang Maha Esa.
Tepatnya pada 22 Oktober 1945, KH Hasjim Asy’ari menyerukan resolusi jihad yang dicetuskan oleh pendiri Nahdlatul Ulama. Seruan tersebut dilakukan untuk mencegah dan menghalangi kembalinya tentara Kolonial Belanda yang mengatasnamakan NICA.
Baca Juga: Teks SURAT YASIN 83 Ayat dengan Tulisan Arab, Lengkap Terjemahan Bahasa Indonesia
Saat itu, KH Hasjim Asy’ari menyerukan jihad dengan mengatakan bahwa “Membela tanah air dari penjajah hukumnya fardlu ‘ain atau wajib bagi setiap orang.”
Seruan ini membakar semangat para santri Surabaya untuk menyerang Markas Bridge 49 Mahratta pimpinan Brigadir Jenderal Aulbertin Walter Sothern Mallaby.
Pada pertempuran tersebut, Jenderal Mallaby tewas dalam pertempuran yang berlangsung tiga hari berturut-turut. Pertempuran itu terjadi pada tanggal 27, 28, dan 29 Oktober 1945.
Baca Juga: Terdakwa Arif Rachman Tahu Kebenaran Penyebab Meninggalnya Brigadir J
Jenderal tersebut tewas bersama pasukannya sekitar 2.000 pasukan. Peristiwa tersebut menyulut kemarahan angkatan perang Inggris, yang akhirnya berujung pada Peristiwa 10 November 1945.***
Artikel Terkait
Polisi Temukan Bukti Rekaman CCTV, Jadi Petunjuk Penganiayaan Santri Ponpes Gontor
Liga Santri Menuju 8 Besar, 40 Tim Bertanding di Bandung dan Cimahi Mulai 4 Oktober 2022
Liga Santri Piala KSAD, Salafiyah Al Falah Singkirkan Al Abror Papua
Undang-Undang Pesantren Bukti Nyata Pengakuan Negara Bagi Kaum Santri
HARI SANTRI NASIONAL, Berikut Ini Daftar 11 Pahlawan Nasional yang Merupakan Santri