Unisba Fokus pada Penguatan Internasionalisasi, Ini Sejumlah Langkahnya

- Senin, 23 Januari 2023 | 10:51 WIB
Wakil Rektor IV Unisba, Dr. Ratna Januarita, S.H., LL.M., M.H., dan Kepala Bagian Komunikasi dan Humas (Komhumas) Unisba, Firmansyah, S.I.Kom., M.Si.
Wakil Rektor IV Unisba, Dr. Ratna Januarita, S.H., LL.M., M.H., dan Kepala Bagian Komunikasi dan Humas (Komhumas) Unisba, Firmansyah, S.I.Kom., M.Si.



KORAN GALA - Untuk mempererat silaturahmi dengan rekan media, Universitas Islam Bandung (Unisba) mengadakan Media Gathering salah satu Rumah Makan di Jalan Cihapit Kota Bandung, Jumat 20 Januari 2023.

Wakil Rektor IV Unisba, Dr. Ratna Januarita, S.H., LL.M., M.H., mengungkapkan rasa terima kasih kepada rekan media atas dukungan selama ini kepada Unisba yang menjadikan sinergi ciamik dalam pemberitaan.

“Rekan-rekan media memiliki posisi yang strategis bagi Unisba, terutama dalam hal membangun brand image dan positioning Unisba di masyarakat. Tentu tanpa peran serta rekan-rekan media hal ini tidak akan berhasil,” ungkapnya.

Baca Juga: Sejarah Hari Pejalan Kaki Nasional, 9 Orang Tewas dan Sejumlah Orang Luka-luka

Ratna berharap, silaturahmi ini bisa terus terjalin sehingga dapat diperoleh manfaatnya antara lain menyehatkan badan, memperluas rezeki, memanjangkan usia dan memperluas kebaikan  lainnya.

Dikatakan, saat ini Unisba menghadapi prioritas utama yaitu penerimaan mahasiswa baru dan penguatan internasionalisasi. Untuk itu harapannya, rekan-rekan media dapat membantu mengolah informasi tentang kegiatan Unisba sehingga dapat berdampak pada brand image dan positioning Unisba yang lebih baik dan lebih kuat di masyarakat.

“Terutama  masyarakat dalam memutuskan pilihan kampus Unisba sebagai alternatif prioritas dalam menitipkan anak-anaknya, keluarganya ataupun dirinya dalam menempuh studi di level S1, S2, S3 dan profesi,” ujarnya.

Baca Juga: Jadwal Liga 1: Persija vs PSM dan Persib vs Borneo FC, Saatnya Maung Bandung ke Puncak

Lebih lanjut Ratna menuturkan, saat ini Unisba terus membangun kerja sama tidak hanya di tingkat nasional saja tapi juga internasional, baik dengan perguruan tinggi di luar negeri maupun dengan industri, dunia usaha dan dunia kerja (iduka) sebagai upaya untuk mencapai visi Unisba.

“Kami terus meningkatkan kapasitas dari mahasiswa, dosen, dan institusi karena kami ingin mahasiswa yang kelak menjadi lulusan memiliki pengalaman tidak hanya di iduka  dalam negeri saja tapi juga iduka di luar negeri,” jelas Ratna.

Kepala Bagian Komunikasi dan Humas (Komhumas) Unisba, Firmansyah, S.I.Kom., M.Si., mengatakan, rekan media khususnya wartawan merupakan mitra Unisba yang sangat berarti sekali dalam menginformasikan segala sesuatu hal tentang Unisba baik mengenai program, kegiatan, bahkan apa yang terjadi  didalam Unisba.

Baca Juga: BIJB KERTAJATI DIJUAL?

“Terima kasih kepada yang sudah memberitakan dan yang sudah memberikan partisipasinya kepada Unisba selama ini,” ungkapnya.

Ia berharap, partisipasi rekan wartawan tidak terbatas pada kegiatan memberitakan Unisba saja tapi juga memberikan masukan kepada Unisba, serta berkolaborasi dengan membuat acara, kegiatan atau lainnya yang bisa berdampak kepada masyarakat.

“Tanpa masukan, kami tidak akan bisa maju karena media sebagai aspirasi masyarakat, para calon mahasiswa atau mitra kami diluar sana.  Karena Unisba lahir untuk melayani masyarakat,” ujarnya. ***

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Itenas Gelar Job Fair Career Center 2023

Sabtu, 18 Maret 2023 | 15:15 WIB

NHI Jalankan Arahan Menparekraf

Kamis, 16 Maret 2023 | 14:30 WIB
X